Tom Hanks memiliki nama panjang Thomas 'Tom' Jeffrey Hanks, lahir di Concord, California, AS, 9 Juli 1956. Ia dikenal sebagai seorang aktor, sutradara, penulis naskah yang telah beberapa kali berhasil memenangkan Academy Awards (Oscar).
Filmnya PHILADELPHIA (1993) dan FORREST GUMP (1994) mengantarkan dirinya meraih best aktor Oscar. Sementara filmnya BIG (1989), SAVING PRIVATE RYAN (1999), CAST AWAY (2001) membawanya masuk dalam nominasi Oscar. Selain itu, dari film-film itu juga dirinya meraih Golden Globe Awards untuk aktor terbaik untuk film drama dan Best Actor Motion Picture Musical or Comedy.
Hanks yang mengawali filmnya lewat HE KNOWS YOU'RE ALONE itu menjadi aktor kaya raya dari film. Film-film suksesnya sejak 1988 hingga kini diantaranya :
- BIG (1988)
- A LEAGUE OF THEIR OWN (1992)
- SLEEPLESS IN SEATTLE (1993)
- PHILADELPHIA (1993)
- FORREST GUMP (1994)
- APOLLO 13 (1995)
- TOY STORY (1995)
- SAVING PRIVATE RYAN (1998)
- YOU'VE GOT MAIL (1998)
- TOY STORY 2 (1999)
- THE GREEN MILE (1999)
- CAST AWAY (2000)
- ROAD TO PERDITION (2002)
- CATCH ME IF YOU CAN (2002)
- THE TERMINAL (2004)
- THE POLAR EXPRESS (2004)
- THE DA VINCI CODE (2006)
Terkait kehidupan pribadinya, Hanks telah menikah dua kali. Istri pertamanya adalah aktris Samantha Lewes, yang kemudian bercerai pada 1987. Berikutnya diamenikahi aktris Rita Wilson pada 1988 hingga sekarang. Dari perkawinan dengan kedua perempuan tersebut, Hanks memiliki empat orang anak, tiga laki-laki dan satu perempuan.
♥ BOA
Tuesday, January 19, 2010
Tom Hanks
Posted by Dyah Putri Dewanti (Utie) at 9:33:00 am
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment